Berita UnikUncategorized

3 Alasan Ini Buat Putri Diana Yakin untuk Bercerai dengan Pangeran Charles

London – Pernikahan antara Putri Diana dan Pangeran Charles berlangsung megah. Bahkan, momen mengikat janji suci itu ditonton oleh jutaan pasangan mata di seluruh dunia.

Dunia melihat perkawinan Pangeran Charles dan Putri Diana sebagai kisah dongeng yang menjelma di dunia nyata.

Ternyata, setelah pernikahan berjalan beberapa tahun, terungkap jika Putri Diana tidak bahagia dengan pernikahannya tersebut.

Padahal, dari pernikahan itu telah dilahirkan dua orang putra yaitu Pangeran William dan Pangeran Harry. Hingga akhirnya, Putri Diana dan Pangeran Charles resmi bercerai tahun 1996.

Seperti dikutip dari berbagai sumber, Senin (7/1/2019), berikut 3 alasan Putri Diana yakin cerai dengan Pangeran Charles:

1. Charles Mengaku Pernah Pacaran dengan Camilla

Sebenarnya Camilla lebih dulu bertemu dengan Pangeran Charles dibanding Putri Diana. Pasangan yang kini resmi jadi suami istri itu pertama kali bertemu pada 1970 di sebuah pertandingan polo.

Namun, satu waktu hubungan keduanya memanas hingga berujung pada kata putus. Kemudian pada 1973, Camilla meninggalkan Charles dan menikah dengan Andrew Parker Bowles.

Dikutip dari laman Cheatsheet.com, Camila mengatakan bahwa ia dan suaminya sangat menyukai sosok Putri Diana. Keduanya pun bahkan menjalin persahabatan. Tak lama setelah Putri Diana dan Pangeran Charles bertunangan, Camilla mengundang keduanya untuk makan siang.

Saat itu pula Diana memamerkan cincin pertunangan yang melingkar di jari. Namun, sepulang dari makan siang tersebut Charles mengungkapkan pada Diana bahwa Camilla adalah mantan kekasihnya.

Setelah mengetahui itu, Diana mulai merasa khawatir jika suatu hari nanti bisa saja sahabatnya itu bakal menggesernya dirinya.

Dan faktanya, itulah yang kemudian terjadi.

2. Charles Menyebut Diana Gemuk

Ketika Diana telah mengetahui hubungan Charles dengan Camilla Bowles, jauh sebelum Prince dan Princess of Wales menikah, Lady Di memutuskan untuk menghiraukan hal tersebut.

Namun, menurut pengakuan Diana, keputusannya untuk menghiraukan hal itu justru menimbulkan konsekuensi besar.

“Semua hal itu (pernikahannya dengan Charles dan isu Camilla) membuatku mengalami bulimia,” jelas Diana, demikian dikutip dari laman Elle.com.

Bulimia adalah kelainan cara makan (eating disorder), yang ditunjukkan dengan pola konsumsi makanan secara berlebih dan kemudian segera mengeluarkannya kembali.

“Bulimia yang aku alami dimulai seminggu setelah kami bertunangan. Pernah suatu waktu Charles memegang pinggangku dan ia berkata ‘kamu gemuk ya’. Perkataannya itu seakan memicu sesuatu di dalam diriku,” ujar Putri Diana.

“Sejak itu aku kerap sengaja membuat diriku sendiri sakit agar dapat kurus. Dan aku rela melakukan semua itu,” kata Diana.

Kelainan pola makan itu membuat bobot dan postur Diana berubah-ubah secara drastis. Dari gemuk dapat segera kurus dan sebaliknya.

3. Charles Mengatakan, Tugasnya Sebagai Suami Selesai

Paul Burrell, kepala pelayan kerajaan Inggris mengeluarkan penyataan mengejutkan terkait hubungan Pangeran Charles dan Putri Diana.

Dikutip dari laman Dailystar.co.uk, pria itu mengklaim bahwa Pangeran Charles mengatakan pada Diana bahwa tugasnya sebagai seorang suami telah usai.

Pangeran Charles mengatakan pada istrinya bahwa tugas untuk menghasilkan ahli waris dan cadangan (William dan Harry) sudah ia selesaikan.

Putri Diana pernah memergoki Pangeran Charles tengah duduk di toilet dan berbincang intim dengan Camilla Parker Bowles. Hal ini terungkap melalui sebuah rekaman video teranyar yang dirilis di Channel 4 jelang 20 tahun kematian Lady Di pada 31 Agustus 2017.

Setelah mendengar percakapan eksplisit Charles dan Camilla, mendiang Princess of Wales itu mendeskripsikan kekasih gelap suaminya itu sebagai sosok yang cabul.